Sejumlah orang tua menemukan keanehan pada sebuah buku Pendidikan Agama Islam (PAI) untuk kelas 5 Sekolah Dasar (SD). Mereka pun mengecam buku tersebut bahkan ada yang menilai buku itu menyesatkan.
Pasalnya, ketika membahas nama-nama Rasul Allah, Nabi Muhammad ditempatkan di nomor urut 13 sedangkan Nabi Isa ditempatkan di nomor 15. Hal itu membuat sebagian siswa menghafal Nabi Muhammad sebagai Nabi ke-13.
Pangundian Harahap (48), yang memiliki anak kelas 5 SD mengatakan, dia mengetahui adanya kesalahan buku tersebut setelah anaknya menghafalkan nama-nama Rasul Allah sesuai dengan urutannya. Ia terkejut karena menurut anaknya, Nabi Muhammad merupakan nabi ke-13.
Ketika Pangundian menasehati bahwa Nabi Muhammad Nabi ke-25, anaknya menjawab bahwa hafalannya tersebut sesuai dengan urutan yang ada di buku.
“Buku itu menyesatkan, karena di buku itu Nabi Muhammad berada di urutan yang ke-13, dan Nabi Isa ke-25,” tegasnya seperti dikutip Okezone, Kamis (28/1/2016).
Pangundian lantas mengecam buku itu dan berharap pemerintah segera menariknya.