Hasil Studi, Hampir Semua Teman di Facebook Palsu



 Seseorang mungkin memiliki ratusan bahkan ribuan teman di Facebook, namun ternyata hanya 14 dari banyaknya teman itu yang benar-benar memiliki rasa kepedulian. Terkait hal itu, profesor psikologi evolusioner di Universitas Oxford, Robin Dunbar, melakukan penelitian untuk mengetahui hubungan antara orang yang memiliki banyak teman Facebook dan teman sejati.
Sebagaimana diberitakan Independent, Senin (25/1/2016), Dunbar menemukan bahwa sangat sedikit hubungan antara memiliki teman di media sosial dengan teman yang bisa diandalkan di kehidupan kenyataan. Rata-rata orang yang dia teliti memiliki 150 teman Facebook, namun hanya 14 dari mereka yang memperlihatkan simpati jika sesuatu terjadi pada subjek.
Rata-rata orang menyatakan hanya 27 persen dari teman Facebook mereka yang asli. Angka ini juga menunjukkan bagaimana hubungan terjadi di kehidupan nyata. Banyaknya jumlah teman tak berarti semuanya dekat dan peduli kepada seseorang.
"Ada kendala kognitif pada ukuran jaringan sosial yang bahkan keuntungan komunikasi media online tidak dapat mengatasinya," tulis Profesor Dunbar. "Secara praktis, itu mungkin mencerminkan fakta bahwa sebenarnya (sebagai lawan kasual) hubungan membutuhkan setidaknya sesekali interaksi tatap muka untuk dipertahankan."
Teman Facebook cenderung mengatur di lapisan yang berbeda, penelitian mengklaim. Sekira lima orang akan berada di lapisan pertama dan paling dekat, kemudian 15, 50, dan 150 teman yang berbeda akan ada di masing-masing kelompok ketika mereka bergerak lebih jauh.
(kem)